Selasa, 14 Juni 2016

Susah Bangun Tidur? Coba Aplikasi Alarm Yang Mewajibkan Kamu Selfie

Kamu sulit bangun pagi? sudah coba pakai alarm tapi masih saja malas untuk bangun, coba deh pakai alarm yang satu ini niscaya kamu akan bangun tepat waktu, alarm yang akan saya kenalkan ini dapat kamu pergunakan di smartphone berbasis Android.

Namun alarm yang satu ini agak extreme untuk dipergunakan, karena kenapa? kamu diwajibkan untuk selfie agar alarmnya dapat berhenti, emang agak nyeleneh ini aplikasi tapi serius pasti bakalan manjur untuk kamu yang sangat sulit banget bangun pagi.

Nama aplikasi alarm ini adalah Snap Me Up, alarm khusus untuk yang sering banget eksis padahal baru bangun dari tidur, tapi memang efek yang diberikan dapat bermanfaat sekali, terutama yang sering malas-malasan di pagi hari dan alarm lain mungkin lewat karena akan kamu matikan lagi dan lanjut tidur.

Tapi lain lagi dengan aplikasi alarm Snap Me Up, tapi jika memang hawa malas lebih menguasai dirimu mungkin alarm ini juga akan lewat begitu saja, selfie terus tidur lagi, tapi setidaknya ini dapat menyebabkan kamu sadar pada saat terbangun dari tidur dan akhirnya kegiatan kamu akan lebih tepat waktu.

Susah Bangun Tidur? Coba Aplikasi Alarm Yang Mewajibkan Kamu Selfie

Susah Bangun Tidur? Coba Aplikasi Alarm Yang Mewajibkan Kamu Selfie

Sebenarnya masih banyak lagi aplikasi alarm yang dapat kamu gunakan untuk membangunkan kamu dari tidur tentu saja lebih extreme dari aplikasi alarm Snap Me Up, tapi setidaknya aplikasi ini selain dapat membangunkan kamu dari tidur kamu juga dapat membagikannya ke sosial media dari hasil selfie tersebut, oke deh dari pada penasran langsung saja yuk simak dibawah ini.

  1. Pertama siapkan dulu aplikasinya, dengan cara download aplikasi Snap Me Up dari Google Playstore.
  2. Setelah aplikasinya terpasang di smartphone kamu, sekarang jalankan aplikasinya.
  3. Sekarang buatlah jadwal alarm dengan cara klik icon plus (+) lalu atur sesuai yang kamu inginkan, antara lain seperti mengatur jam, nada dering, dan lain sebagainya.
  4. Selesai, sekarang alarm sudah siap kamu gunakan, sebaiknya cek terlebih dahulu alarmnya, bekerja atau tidak, jika iya selamat berselfie ria pas nanti bangun tidur.

Kurang lebih seperti itulah cara menggunakan aplikasi Snap Me Up yang berguna sebagai aplikasi alarm yang dapat membangunkan kamu dari tidur tapi dengan cara yang unik, ya itu mengharuskan untuk selfie agar alarm dapat berhenti.

Mungkin hanya itu saja untuk informasi alarm yang sangat efektif untuk membangunkan kamu dari tidur terutama yang sangat malas bangun pagi, mungkin di artikel yang akan datang akan saya coba share di blog ini. terima kasih.

Tidak ada komentar: